Laman

Jumat, 17 Mei 2013

Call of Duty Black Ops II ngeblank di Xbox?

Ini pengalaman anak saya yang mencoba main game Call of Duty: Black Ops II di Xbox-nya. Intro dan menu muncul, tapi game tidak jalan. Hanya ada blank screen, alias ngeblank.

Setelah nge-google sana sini, akhirnya ketemu solusinya, yang mau dibagi di sini. Mudah-mudahan bisa berguna bagi gamer yang lain.

Langkah-langkah yang saya lakukan begini:

1. Katanya DashLaunch yang ada di Xbox harus di-update. Si DashLaunch itu mod yang kita pasang, atau sudah dipasang oleh toko yang ngejual Xbox ke kita (dan kita nggak pernah sadar punya itu). Jadi langkah pertama, download DashLaunch versi terbaru.
Saya masuk ke situs
http://www.realmodscene.com/index.php?/topic/1145-dashlaunch-307/
dan download lewat link yang ada di sana. Besar filenya 2.41MB.

2. Setelah di-download, file zip ini di-extract ke USB drive. Hasilnya seperti ini:

3. Colokin USB drive ke Xbox. Nyalakan Xbox dan masuk ke File Manager (lihat tampilan di bawah untuk mod FreeStyleDash).


4. Di File Manager pilih Usb0: atau Usb1:  atau nomer lain tergantung ada berapa USB drive yang anda colokin, kemudian cari file/folder yang anda un-zip di atas.


Masuk ke folder "Installer", di sana ada file "default.xex"; klik file ini.




5. Dengan mengklik "default.xex" tadi anda menjalankan DashLaunch. Tampilan di bawah akan muncul (maaf contoh gambar dalam bahasa Perancis). Pilih Update jika DashLaunch anda memang sudah versi kuno.


6. Hanya dalam berapa detik DashLaunch terbaru sudah terinstal.

7. Klik tombol LT sampai anda sampai di menu seperti di bawah. Kemudian pilih Unload (jangan Uninstall!).Setelah itu Quit.
Catatan: Maaf gambarnya dari versi 3.00 ;-(


8. Di pengalaman saya, Xbox akan muncul dengan mod standard pabrik dia, bawaan dari Microsoft.
Saya matiin Xbox, kemudian nyalain lagi.
Si FreeStyleDash muncul lagi, dan kali ini si game CoD BO2 jalan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar